Sabtu, 16 Juli 2011

GOJU TRAINING PRIVATE CLASS

Apakah Anda termasuk orang yang khawatir dengan keselamatan Putra-Putri Anda?, Apakah Anda sering pulang larut malam dan khawatir dengan keselamatan diri?, atau apakah Anda termasuk orang yang senantiasa menjaga Kesehatan, Stamina Tubuh tetap terjaga?

Kalau “ YA “ jawabannya maka kami adalah salah satu solusi terbaik untuk menjawab kebutuhan Anda dengan bergabung bersama:

“ GOJUKAI TRAINING FOR MENTAL & PHYSICAL FITNESS “

Program Gojukai Training bisa diikuti oleh siapa saja baik Tua maupun Muda/Anak-anak, Laki atau Perempuan dengan metode pelatihan yang

“ MUDAH, PRAKTIS, AMAN & FUN “
COCOK UNTUK SEGALA USIA

Program Gojukai Training meliputi:

Jumat, 15 Juli 2011

AIR YANG TIDAK BOLEH DI MINUM


Air yang Merugikan Kesehatan dan Sebaiknya Jangan Diminum


Dalam kondisi tertentu, 5 jenis air berikut ini bisa menjadi nitrit dan zat lain yang beracun dan merusak, dapat menyebabkan kerusakan tertentu terhadap tubuh manusia

Air usang :
atau yang dikenal (air mati), artinya air yang sudah tersimpan lama dan tidak di gunakan (minum). Jika sering mengonsumsi air demikian, dapat menyebabkan metabolisme sel anak-anak yang belum dewasa melamban, akibatnya mempengaruhi pertumbuhan tubuhnya, penuaan pada laki-laki setengah umur akan bertambah cepat, rasio terjadinya penyakit kanker lambung dan kanker kerongkongan di sejumlah besar daerah terus meningkat, ini mungkin berhubungan dengan seringnya mengonsumsi air usang. Zat beracun dalam air usang akan terus bertambah dan bertambah seiring dengan masa penyimpanan air.

Air mendidih lama :
Air mendidih lama adalah air yang sudah mendidih sepanjang malam atau sudah lama di kompor. Air demikian, karena dimasak terlalu lama, sehingga zat yang tidak menghawa dalam air seperti kalsium, magnesium atau kandungan logam berat lain dan nitrit sangat tinggi. Jika minum air seperti ini dalam jangka panjang, dapat mengganggu fungsi lambung dan usus, terjadi diare sementara, perut kembung, nitrit yang mengandung racun dapat mengakibatkan organisme kekurangan oksigen, jika parah bisa pingsan dan kejang, bahkan kematian.

Air panci kukus :
Yang dimaksud air panci kukus adalah air kukusan mantou atau air sisa kukus, air panci kukus yang digunakan secara berulang-ulang, kepekatan nitritnya sangat tinggi. Jika sering mengonsumsi air demikian, atau memasak bubur dengan air demikian, dapat menyebabkan nitrit keracunan, kerak kerap meresap ke tubuh mengikuti air, dapat menyebabkan perubahan patologis pada sistem pencernaan, saraf, saluran kemih dan pembuatan darah, bahkan mengakibatkan penuaan dini.

Air yang tidak dimasak :
Air ledeng yang kita konsumsi, semuanya melalui proses klorin. Dalam air yang diproses klorin dapat memisahkan 13 jenis zat merugikan, di antaranya hidrokarbon halogen, klorofom yang berefek menyebabkan kanker dan cacat. Saat suhu air mencapai 90 °C, kadar hidrokarbon halogen yang semula 53 mg/kg-nya naik menjadi 177 mg, 2 kali lipat lebih tinggi dari standar kesehatan air minum nasional yang ditetapkan. Ahli terkait menuturkan, bahwa kemungkinan terjangkit penyakit kanker kandung kemih dan kanker poros usus dengan mengonsumsi air yang belum dimasak meningkat 21-38 %. Ketika suhu air mencapai 100 °C, kedua zat yang merusak ini akan berkurang drastis seiring dengan penguapan, dan aman dikonsumsi jika di-didihkan lagi selama 3 menit.

Air yang dimasak kembali:
ada yang terbiasa minum air yang dimasak kembali dari air yang tersisa dalam termos, tujuannya adalah menghemat air, menghemat batu bara (gas) dan waktu. Tapi “penghematan” ini tidak layak. Sebab air yang sudah dimasak kemudian direbus lagi, membuat air menguap lagi, sehingga dengan demikian nitritnya akan meningkat, dan jika sering mengonsumsi air demikian akan terjadi penumpukan nitrit di dalam tubuh. (Sumber Secret China)

GORECFUN


GORECFUN= GOJU TRAINING RECREATION AND FUN

Yang membedakan seseorang dengan yang lainnya adalah Tujuan, Target, Impian tanpa itu seseorang sama halnya dengan benda mati/ hewan yang tidak memiliki Tujuan Hidup.

Bicara mengenai Tujuan, Target, Impian maka hal ini tidak terlepas dari Program Kerja. Dengan Program Kerja kita dapat menentukan arah, tujuan dan implementasi dari segala impian tersebut.
“ Gorekfun “ Gojukai Training, Rekreasi & Fun adalah salah satu contoh program kerja yang dibuat oleh Sensei Michael.

Gorecfun adalah suatu bentuk latihan yang dilakukan dialam bebas dengan tujuan bersosialisasi, mengembangkan kreativitas karena setiap latihan di selingi unsur permainan kreativitas.

Program Kerja Gorekfun bisa terlaksana berkat “ Impian yang kuat “ dari Sensei Michael dan juga tidak terlepas dari dukungan Para member Goju & Orang Tua.

Keakraban penuh tawa & canda selama menginap dua malam adalah modal untuk saling menghargai, mendukung dan modal untuk mencapai prestasi bersama.

SEMANGAT BERLATIH MENUJU SUKSES


Jalan menuju sukses bukan hanya tanggung jawab Guru, Orang Tua, & Lingkungan tetapi lebih dari itu yang menentukan adalah kita sebagai ANAK. Orang tua hanya membuka jalan, pintu dan menyiapkan sarana-sarana yang dibutuhkan untuk seorang anak.

Dan tugas seorang anak adalah menjalani semua itu dengan penuh riang gembira-semangat entah, jalan yang anda lalui itu banyak rintangan atau sedikit rintangan.

Seperti halnya yang Sensei Michael Thang lakukan selama ini dengan membuka peluang, memberikan kesempatan untuk berlatih di Dojo yang dipimpinnya ( Rainbow Sport Club, Aderai, Poris Sport Club ) atau kadangkala Sensei Michael Thang juga membawa anak-anak didik untuk berlatih bersama di Dojo Kalibata, Candra Naya, dll.

Suatu hal yang menyenangkan & membanggakan bila melihat para member Goju Citra-Palem menyempatkan diri untuk terus berlatih bersama tidak hanya di Dojo tempat asal mereka mendaftar.
Tidak hanya itu member senior pun semangat berlatih, Luaar biasa!!

ISTILAH GOJU


ISTILAH GOJU

1. SHIHAN : Master, Min. Dan V.
2. SENSEI : Instruktor, Min Dan III
3. SENPAI : Asisten istruktur
4. MUTSU : Tutup mata
5. KIOTSUKE : Perhatian/ Bersiap-siap
6. JOI : Tarik napas dan hembuskan untuk bersiap-siap memulai
gerakan
7. AJIME : Memulai gerakan dalam Kumite.
9. KUMITE : Fight
8. YAME : Berhenti
9. HAIKODACH : Berhenti untuk memulai lagi
10. UKE : Tangkisan
11. TZUKI : Pukulan
12. KERRY : Tendangan
13. ONEGAISHIMAS : Salam pembuka atau memohon ijin....
15. IDO = Moving
16. YAKUSAKU KUMITE = Kumite yang sudah di atur